POLIKLINIK UTAMA UNTAG SURABAYA LAKUKAN ASESMEN TPS LIMBAH B3

Senin,27 Februari 2023 - 10:53:53 WIB
Dibaca: 73 kali

Jumat (10/2). Poliklinik Utama Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya menerima kunjungan sekaligus Assessment oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Surabaya guna melakukan pengecekan Tempat Penyimpanan Sementara (TPS) Limbah B3. Sebelumnya Assessment juga dilakukan DLH Kota Surabaya untuk mengecek sistem Instalasi Pengolahan Air Limbah (IPAL), 21 Desember 2022 lalu.

Berbagai Assessment yang dilakukan oleh DLH Kota Surabaya itu merupakan serangkaian prosedur untuk memperpanjang izin operasional Polikl. Hal tersebut dijelaskan oleh Kepala Poliklinik Utama Untag Surabaya - dr. Icha Safitri mengaku asesmen ini penting untuk dilakukan. “Sangat penting memang bagi kami pengecekan tersebut. Selama lima tahun sekali agar izin operasional Klinik bisa terbit. Setelah kemarin IPAL hari ini kita kedatangan petugas dari Dinas Lingkungan Hidup untuk mengecek TPS limbah B3,” ungkap dr. Icha Dalam pengecekannya, terdapat tiga petugas DLH Kota Surabaya yang bertugas. Salah satu petugas yakni Muhammad ‘Shobirin menjelaskan bahwa sesuai dengan arahan Permen LHK No. 6 Tahun 2021 bahwa Limbah B3 harus diolah agar aman terhadap lingkungan. “Yang diharapkan agar limbah itu lebih tertata dan tidak berserakan lalu diolah lagi supaya aman terhadap lingkungan sesuai Permen LHK No 6 Tahun 2021 dan PP 22 Tahun 2021," ungkapnya.

‘Shobirin juga mengatakan dirinya akan melakukan pengecekan kesesuaian TPS Limbah B3 sesuai standar dan arahan Peraturan Perundang-undangan. “Kita bakal mengecek kesesuaian pengajuan TPS Limbah B3. Semisal posisinya, denahnya apakah sudah sesuai dengan ketentuan atau belum," ungkap Staf DLH Bagian Limbah B3 tersebut.

Pada akhir Assessment, Shobirin mengaku bahwa persyaratan Poliklinik Utama Untag Surabaya sudah cukup lengkap.
“Kami sudah menerima semua berkas-berkas. Semuanya lengkap,” ungkapnya.
Sementara itu, dr. Icha menyambut baik hasil akhir Assessment tersebut. “Sedikit lega. Secara administrasi berkas- berkas sudah lolos tinggal layout dan denah," ujarnya. dr. Icha juga mengatakan dirinya dan tim akan mengurus secepatnya perbaikan yang dibutuhkan.


Untag Surabaya || SIM Akademik Untag Surabaya || Elearning Untag Surabaya